Hadiri Penilaian ITK-O, Ini Harapan Ketua LDII untuk Polres Tabanan

Hadiri Penilaian ITK-O, Ini Harapan Ketua LDII untuk Polres Tabanan

TABANAN – Dalam rangka penilaian Indeks Tata Kelola Online (ITK-O) Tahun 2021, Polres Tabanan mengundang perwakilan masyarakat untuk menjadi responden. Tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama, hingga tokoh adat diminta memberikan penilaian secara transparan terhadap ITK-O Polres Tabanan.

Acara yang dihelat di Aula Wisnu Hartono itu dibuka langsung Kapolres Tabanan AKBP Mario Chrsity P.S Siregar. Ketua Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Tabanan Maulana Sandijaya hadir dalam acara tersebut.

“Penilaian ITK-O ini sebagai alat untuk mengukur kinerja Polres Tabanan. Selain itu juga untuk mengukur pelayanan kami pada publik,” ujar Mario dalam sambutannya, Selasa (11/5/2021).

Ketua LDII Tabanan Maulana Sandijaya (dua dari kiri) bersama Kapolres Tabanan dan tokoh umat Islam di Tabanan.

Mario mengapresiasi para peserta yang hadir. Terutama tokoh agama Islam yang semangat datang meski dalam kondisi berpuasa. “Semoga kehadiran bapak-bapak dicatat sebagai amal ibadah,” imbuh Mario.

Di tempat yang sama, Kabag Perencanaan Polres Tabanan, Kompol I Ketut Sujata menjelaskan, penilaian ini menjadi alat evaluasi Polres Tabanan ke depan. Saat ini Polres Tabanan sudah menyandang status instansi dengan predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

Sementara itu, Ketua LDII Tabanan Maulana Sandijaya mengapresiasi kegiatan penilaian ITK-O yang digelar Polres Tabanan. Menurut Sandi, penilaian dari masyarakat langsung bisa menjadi masukan untuk Polres Tabanan lebih meningkatkan pelayanan publik. Dengan adanya penilaian ini, pelayanan publik yang selama ini sudah diberikan Polres Tabanan secara baik bisa terus ditingkatkan

Terlebih Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo sudah menggelorakan slogan Presisi atau prediktif, responbilitas, transparansi, dan berkeadilan. “Penilaian ITK-O ini menurut saya merupakan momen untuk meningkatkan transparansi demi mewujudkan keadilan,” tegas Sandi.

Selain LDII, tokoh muslim yang hadir dalam ada Wakil Ketua FKUB Tabanan H. Anwar Hariono, Wakil Ketua MUI Tabanan Ust. Yusuf, Ketua Baznas Tabanan H. Hartono, dan perwakilan NU. (KIM)

Informasi